Friday, July 4, 2014

Presidential Election 2014: Feel the differences

Pilpres 2014 ini terasa sangat berbeda jika dibandingkan pilpres-pilpres sebelumnya, setidaknya sejak tahun 1999 (yang kuingat). Perbedaan ini saat terasa dari respon masyarakat Indonesia yang begitu bersemangat terlibat baik aktif maupun pasif, baik hanya sekedar mengikuti perkembangan pilpres lewat media massa ataupun  bersemangat berdiskusi seputar pilpres/sosok capres pilihannya sampai pada membela mati-matian capres pilihannya. Menurutku, perbedaan semangat politik saat pilpres ini disebabkan oleh beberapa hal sbb:

1. Pasangan capres-cawapres yg terlibat hanya dua. Berbeda dengan pilpres 2004 dengan 5 pasangan capres-cawapres dan pilpres 2009 dengan 3 pasangan capres-cawapres. Jadi pilpres kali ini bakal dipastikan 1 putaran, karena itu masing-masing kubu all out untuk memenangkan jagoannya.

2. Masyarakat (mungkin) penasaran terhadap kondisi bangsa ini (5 tahun mendatang) yang akan di pimpin oleh capres baru dan berharap lebih bahwa presiden baru ini bisa memberikan banyak perubahan ke arah Indonesia yg lebih baik, setelah selama 10 tahun di pimpin oleh orang yg sama. 

3. Dengan adanya media massa baik cetak maupun elektronik (terutama TV) serta media sosial yg juga marak, isu pilpres ini dapat dinikmati dengan mudah oleh seluruh masyarakat Indonesia. 

4. Masyarakat Indonesia yang (mungkin) lebih cerdas saat ini, yang didukung oleh tingkat pendidikan yg lebih baik ataupun karena "sentuhan" media massa seperti yang sudah dijelaskan di atas.

Apapun penyebabnya, semangat ini kunilai positif dan harus terus dipertahankan. Setidaknya ini adalah suatu tanda bahwa masyarakat Indonesia saat ini sudah lebih menyadari bahwa ia memiliki peran untuk memperbaiki nasib bangsa ke arah yang lebih baik (mari kita lihat apakah golput menurun pada pilpres kali ini). Tetapi tetap harus diingat bahwa semangat tersebut harus berbuah hal-hal positif bukan menjadi jalan bagi perbuatan-perbuatan anarki.

Teriring doa semoga Pilpres tgl 9 Juli ini berjalan lancar, aman dan damai dan terpilih sosok Capres Cawapres yang diridhai ALLAH yang bisa membawa perbaikan positif yang nyata bagi bangsa Indonesia tercinta ini. Aamiin Ya Rabb...